BAHASA INDONESIA
(KD. 10.1 Mempresentasikan Hasil Penelitian secara Runtut dengan Menggunakan Bahasa Yang Baik dan Benar
Sesudah melakukan penelitian dan menuliskan karya ilmiah, sebaiknya kamu segera mempublikasikan hasil penelitian tersebut agar manfaatnya dapat diambil oleh orang lain, publikasi ini dapat dilakukan secara tertulis dan lisan
publikasi hasil penelitian secara tertulis dilakukan dengan menawarkan kepada sebuah penerbit untuk diterbitkan sebagai buku. sementara, publikasi secara lisan dapat dilakukan dalam forum-forum diskusi, seminar atau ceramah-ceramah. kamu dapat mempresentasikan karya tulis dihadapan peserta agar mereka mengetahui produk ilmiah yang sudah kita teliti
Menuliskan Pokok-pokok yang akan disampaikan secara berurutan
agar presentasimu lancar dan mudah dipahami oleh pendengar, kamu perlu menyiapkan sebaik mungkin. untuk itu, kamu perlu menyusun pokok-pokok masalah yang akan disampaikan secara urut sesuai urutan dalam karya tulis
penulisan pokok-pokok masalah ini dapat dilakukan dengan mengacu kembali pada kerangka karangan yang dahulu disusun sebelum mengembangkan karya tulis. sebagai contoh, pokok-pokok masalah yang dapat disampaikan adalah sebagai berikut :
- penetapan topik
- perumusan tema
- bab 1 (pendahuluan)
- latar belakang masalah
- tujuan penulisan
- perumusan masalah
- bab 2 (hasil penelitian)
- bab3 (penutup)
- daftar pustaka
Menjelaskan Proses penelitian dengan Kalimat yang Mudah dimengerti
sebelum kamu menjelaskan hasil penelitian, kamu perlu menjelaskan proses penelitianya. agar mudah dipahami, gunakan bahasa yang sederhana dan runtun. penjelasan ini mencakup tahap persiapan dan pelaksanaan penelitian
Tahap persiapan
menjelaskan kegiatan apa saja yang dilakukanj sebagai persiapan penelitian, misalnya
- penyiapan rekomendasi penelitian dari sekolahan
- pengurusan perizinan
- menyusunan kuesioner
- menyusun daftar data yang akan dicari
- penyusunan daftar pernyataan waktu wawancara
- pengurusan kesepakatan waktu dan temp[at penelitian
- penetapan kesepakatan kepada siapa kuesioner akan diberikan
- penetapan kesepakatan kepada siapa wawancara akandilakukan
- penetapan kesepakatan pihak mana yang akan memberikan data tertulis
menjelaskan kegiatan apa saja yang dilakukan pada tahap pelaksanaan penelitian, misalnya :
- pelaksanaan penyebaran kuesioner
- kesulitan
- kesan diri sendiri
- kesan responden
- pelaksanaan wawancara
- kesulitan
- kesan diri sendiri
- kesan responden
- pelaksanaan pengumpulan data
- kesulitan
- kesan diri sendiri
- kesan responden
pada bagian ini, kamu diminta untuk mengemukakan secara singkat hesil penelitian yang sudah kamu lakukan. atau, kamu diminta intuk menjelaskan hasil pembahasan bab 3 secara singkat
penyampaian hasil penelitian ini dapat dilakukan dengan cara berikut
- lisan murni
- lisan murni dengan ringkasan tertulis yang dibagikan pada peserta
- menggunakan sarana OHP
- menggunakan sarana komputer (program power point) dan LCD
Uraian Materi
Ø Pengertian Penelitian
Penelitian
didefinisikan sebagai: “Suatu usaha untuk menemukan, mengembangkan, dan
menguji kebenaran suatu pengetahuan, dan usaha-usaha itu dilakukan
dengan metode ilmiah” (Sutrisno Hadi, 2001).
Ø Macam – macam penelitian
a) Penelitian diskriptif
Penelitian diskriptif yaitu suatu kegiatan mengamati, mengumpulkan, menganalisis data dan menyimpulkan data secara objektif.
b) Penelitian eksperimental
Penelitian eksperimen yaitu suatu kegiatan yang berusaha memberi perlakuan atas objek yang dikaji.
Ø Hal – hal yang perlu dilakukan peneliti pada tahap perencanaan antara lain :
a. Menentukan tema
b. Menentukan tujuan
c. Menentukan metode
d. Menentukan instrumen pengumpulan data
Ø Langkah-langkah penelitian (suryabrata, 1989)
1. Identifikasi, pemilihan dan perumusan masalah penelitian
2. Penelaahan kepustakaan
3. Perumusan hipotesis
4. Identifikasi, klasifikasi dan pendefinisian variabel
5. Pemilihan atau pengembangan alat pengambil data
6. Penyusunan rancangan penelitian
7. Penentuan sampel
8. Pengumpulan data
9. Pengolahan dan analisis data
10. Interpretasi hasil analisis
11. Penyusunan laporan
Ø Sistematika penulisan laporan
1. Judul
Judul mengidentifikasi subyek laporan hasil penelitian
2. Ringkasan Ekskutif (abstrak)
3. Daftar Isi
4. Pendahuluan
a. latar belakang masalah
b. rumusan masalah
c.tujuan
d. Manfaat
tinjauan pustaka
e. landasan teori
f. metode
g. sistematika penyajian
e. landasan teori
f. metode
g. sistematika penyajian
5. Isi Laporan yang mencakup:
a. Metodologi
b. Hasil Penelitian
c. Batasan-Batasan
6. Kesimpulan dan Saran
7. Apendiks yang mencakup:
a. Instrumen Koleksi Data
b. Tabel-Tabel
c. Bahan-Bahan Pendukung yang Cocok Lainnya
Secara lebih detail dapat diterangkan sebagai berikut:
! Ringkasan
Eksekutif berisi ringkasan hasil laporan secara keseluruhan biasanya
membicarakan hasil temuan penelitian, metode yang digunakan serta
kesimpulannya
! Daftar Isi berisi tentang judul-judul dan sub-judulnya pokok-pokok bahasan seluruh isi laporan hasil penelitian
! Pendahuluan
berisi tentang informasi latar belakang yang dibutuhkan oleh pembaca
agar dapat memahami isi hasil penelitian. Dalam bagian ini diterangkan
tujuan penelitian dan informasi tambahan lainnya yang akan menuntun
pembaca untuk dapat memahami isi hasil penelitian
! Isi menguraikan tentang detil-detil pokok penelitian mencakup
1) metodologi apa yang digunakan dalam melakukan penelitian tersebut
2) hasil penelitian sebenarnya
3) pernyataan adanya keterbatasan yang ada dalam penelitian tersebut
! Metodologi
terutama mendiskusikan tentang metode dan prosedur yang digunakan dalam
mengumpulkan dan menganalisa data. Pada bagian metodologi ini peneliti
harus menguraikan semua hal yang berkaitan dengan penggunaan metode dan
prosedur pengumpulan dan analisa data secara detil sehingga pembaca
dapat melihat kualitas hasil penelitian tersebut melalui cara-cara
peneliti menggunakan metode dan prosedur dalam melakukan kegiatan
penelitian tersebut.
Pada
bagian hasil penelitian peneliti harus dapat secara jelas menggambarkan
temuan-temuan pokok penelitian yang dipaparkan secara logis dan mudah
dipahami oleh pembaca misalnya dengan menggunakan bantuan grafik, table
atau gambar.
Pada
bagian batasan hasil penelitian peneliti menuliskan pernyataan mengenai
batasan-batasan studi, yang biasanya menguraikan secara eksplisit bahwa
peneliti ingin mendapatkan hasil penelitian yang sempurna, tetapi pada
kenyataannya tujuan tersebut tidak akan pernah tercapai. Oleh karena
itu, peneliti menyampaikan kelemahan-kelemahan hasil penelitiannya
kepada para pembacanya agar mereka menyadari adanya kelemahan-kelemahan
dalam studi tersebut.
! Kesimpulan
dan Saran pada bagian ini peneliti harus mampu menggambarkan rasional
atau alasan ilmiah dari mana kesimpulan itu dihasilkan. Langkah-langkah
dalam menyusun kesimpulan harus diterangkan tahapannya secara detil
sehingga pembaca dapat mengetahui dari mana asal kesimpulannya; sehingga
peneliti memberikan saran-saran sebagaimana yang ditulisnya.
! Apendiks
berisi semua informasi dan bahan-bahan yang dibutuhkan dalam
menyelesaikan penelitian tersebut, misalnya instrumen untuk mengumpulkan
data, table-table penghitungan komputer dan bahan-bahan lain yang
sesuai dan digunakan dalam penelitian tersebut.
Ø Manfaat penulisan laporan penelitian
Laporan penelitian dapat bermanfaat sebagai :
a. Sumber informasi
b. Sebagai bahan ajar
c. Bukti bahwa peneliti telah menemukan sesuatu
d. Untuk menunjukkan hasil temuannya agar dikenal oleh banyak pihak (ilmuwan, pemerintah serta masyarakat).
Butir Soal :
A. Pilihan ganda
Berilah tanda (X) pada huruf A,B,C,D atau E pada jawaban yang paling tepat !
1. Penelitian
adalah kegiatan yang dilakukan secara sistematik untuk mengkaji suatu
masalah ilmu pengetahuan. Penelitian bisa berupa deskripsi maupun
eksperimental. Penelitian eksperimental adalah . . .
A. Penelitian yang berupa kegiatan mengamati, mengumpulkan, menganalisis, dan mengumpulkan data secara objektif
B. Penelitian yang berusaha memberi perlakuan atas objek yang dikaji
C. Penelitian yang bersifat mempengaruhi orang lain terhadap objek yang dikaji
D. Penelitian yang bersifat menjelaskan objek secara cermat
E. Penelitian yang bersifat menguraikan keadaan objek secara objektif
2. Laporan hasil penelitian harus memenuhi syarat – syarat sebagai berikut, kecuali . . .
A. Jelas, tidak berbelit-belit
B. Bernalar
C. Faktual
D. Subjektif
E. Lengkap
3. Yang tidak perlu dicantumkan pada halaman judul laporan hasil penelitian adalah . . .
A. Judul
B. Tujuan penelitian
C. Identitas penyusun
D. Alamat penyusun
E. Nama lengkap atau instansi
4. Perhatikan contoh laporan berikut !
Sifat
yang berharga adalah pengabdian dirinya yang menyeluruh. Selama dua
tahun bekerja, ia tidak pernah membiarkan pekerjaannya menumpuk. Justru
ia lebih suka menambah waktu kerja pada akhir minggu daripada pekerjaan
tertunda. Dan minggu baru selalu dimulai dengan meja yang bersih.
Sebagian
besar pekerjaan Sabrina adalah mengetik. Pekerjaan ini diselesaikan
dengan cermat dan efisien. Namun, jika menyusun memo atau lainnya, ia
kurang mahir. Dalam hal ini, hasil pekerjaannya perlu diperiksa.
Tanggapan yang objektif terhadap laporan itu adalah . . .
A. Pelapor terlalu memuji Sabrina
B. Laporan itu hanya menunjukkan kelebihan Sabrina
C. Disamping kekurangan yang ada, Sabrina adalah karyawati yang baik
D. Sabrina adalah karyawati yang perlu dilaporkan kelebihannya
E. Gaya laporan semacam itu dapat merusak citra Sabrina
5. Sebuah laporan penelitian hendaknya ditulis dengan memperhatikan hal – hal berikut, kecuali . . .
A. Kata-kata yang disampaikan harus jelas
B. Makna yang dikemukakan harus tepat
C. Bahasanya bersifat konotatif
D. Gunakanlah kata-kata yang lugas, apa adanya
E. Laporan yang disampaikan mengikuti kaidah penulisan ilmiah
6. Unsur – unsur pokok hasil laporan penelitian adalah sebagai berikut, kecuali . . .
A. Kata pengantar
B. Pendahuluan yang meliputi latar belakang, tujuan, dan kegunaan penelitian
C. Proses atau langkah – langkah penelitian
D. Temuan – temuan penting
E. Kesimpulan
7. Hasil penelitian yang kita laporkan sebaiknya perlu dilengkapi hal – hal berikut ini, kecuali . . .
A. Grafik, table atau gambar
B. Media yang berupa kertas karton
C. Media yang berupa overhead proyektor (OHP) atau VCD
D. Data yang akurat
E. Pertanyan – pertanyan yang berhubungan dengan penelitian
8. Yang dimaksud dengan penelitian deskriptif adalah . . .
A. Penelitian yang berupa kegiatan mengamati, mengumpulkan, menganalisis, dan mengumpulkan data secara objektif
B. Penelitian yang berusaha memberi perlakuan atas objek yang dikaji
C. Penelitian yang bersifat mempengaruhi orang lain terhadap objek yang dikaji
D. Penelitian yang bersifat menjelaskan objek secara cermat
E. Penelitian yang bersifat menguraikan keadaan objek secara objektif
B. Uraian
Jawablah pertanyaan – pertanyaan dibawah ini dengan benar !
1. Penelitian dibedakan menjadi dua macam. Sebutkan dan berilah penjelasan !
2. Sebutkan hal – hal yang perlu dilakukan peneliti pada tahap perencanaan !
3. Buatlah sistematika laporan hasil penelitian !
Kunci jawaban
A. Plihan ganda
1. B 5. C
2. D 6. A
3. B 7. E
4. C 8. A
B. Uraian
1. Penelitian dibedakan mejadi dua yaitu :
a. Penelitian deskriptif
Penelitian deskriptif adalah suatu kegiatan mengamati, mengumpulkan, menganalisis data dan menyimpulkan data secara objektif.
b. Penelitian eksperimental
Penelitian eksperimetal adalah suatu kegiatan yang berusaha memberi perlakuan atas objek yang dikaji.
2. Hal – hal yang perlu dilakukan peneliti pada tahap perencanaan antara lain :
a. Menentukan tema
b. Menentukan tujuan
c. Menentukan metode
d. Menentukan instrumen pengumpulan data
3. Sistematika laporan hasil penelitian :
a. Judul
b. Ringkasan Ekskutif (abstrak)
c. Daftar Isi
d. Pendahuluan
e. Isi Laporan yang mencakup:
· Metodologi
· Hasil Penelitian
· Batasan-Batasan
f. Kesimpulan dan Saran
g. Apendiks yang mencakup:
· Instrumen Koleksi Data
· Tabel-Tabel
· Bahan-Bahan Pendukung yang cocok Lainnya
Kriteria Penilaian
A. Pilihan ganda
Setiap nomer yang benar memperoleh skor 1
Jadi bila benar semua memperoleh skor 4
B. Uraian
Nomor 1 jawaban benar dan lengkap memperoleh skor 5
Nomor 2 jawaban benar dan lengkap memperoleh skor 5
Nomor 3 jawaban benar dan lengkap memperoleh skor 6
Nilai akhir = Σ skor x 5
Tidak ada komentar:
Posting Komentar